Perampok Todongkan Pistol ke Kasir Alfamart di Maja, Uang dan Rokok Digasak

Jumat 14 Okt 2022, 16:25 WIB
Rekaman CCTV aksi perampok saat menodongkan pistol ke kasir Alfamart di Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak. (foto: ist)

Rekaman CCTV aksi perampok saat menodongkan pistol ke kasir Alfamart di Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak. (foto: ist)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Minimarket Alfamart di Kampung Cibedil, Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak, disatroni perampok bersenjata api (senpi) pada Kamis 13 Oktober 2022, malam.

Aksi perampokan tersebut terekam oleh kamera CCTV. Dalam video CCTV perampok yang mengenakan sweater hoodie warna hitam tersebut nampak membawa senjata api atau pistol.

Bahkan pistol yang dipegang perampok tersebut sempat ditodongkan kepada seorang kasir yang tengah bekerja. 

Dari informasi yang dihimpun, dari aksi perampokan tersebut uang sebesar Rp9 juta lebih di digondol perampok.

Regional Corporate Communication Manager Alfamaret, Muhamad Afran, membenarkan kejadian tersebut.

"Kebetulan penjaga atau pelayan Alfamaret hanya satu orang dan juga perempuan. Pelaku membawa senjata entah asli apa palsu belum diketahui, namun pelaku berhasil membawa kabur uang sebesar Rp9 juta lebih," ungkapnya, Jumat 14 Oktober 2022.

Selain uang tunai yang dirampok kata dia, pelaku yang diketahui hanya seorang diri itu juga berhasil mengambil beberapa bungkus rokok. "Yang diambil pelaku yaitu uang sama rokok," ucapnya.

Peristiwa perampokan tersebut lanjut dia, sudah dilaporkan kepada pihak kepolisian setempat. Bahkan pihak Kepolisian pun sudah turun ke lokasi dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Kami sudah laporan ke Polisi dan mudah-mudahan kasus ini segera terungkap dan pelakunya segera tertangkap," ujarnya.

Ditambahkannya, ia belum bisa memastikan berapa jumlah pelaku yang melakukan perampokan di Alfamaret Maja tersebut. Namun dari video kamera CCTV pelaku terlihat seorang diri. 

"Kalau dalam rekaman CCTV terlihat hanya satu orang. Namun belum tahu apakah memang satu orang atua lebih. Tapi kami harap pelaku bisa segera tertangkap," harapnya. (samsul fatoni)

Berita Terkait

News Update