Barcelona Ditahan Imbang Inter Milan, Xavi Hernandez: Liga Champions Kejam

Kamis 13 Okt 2022, 07:57 WIB
Xavi Hernandez, pelatih Barcelona (foto: twitter/FCBarcelona)

Xavi Hernandez, pelatih Barcelona (foto: twitter/FCBarcelona)

SPANYOL, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez bereaksi usai timnya gagal menyabet hasil maksimal melawan Inter Milan dalam lanjutan Grup C Liga Champions.

Barcelona harus puas berbagi poin dengan Inter, saat kedua tim bermain imbang 3-3 di Stadion Camp Nou, pada Kamis (13/10/2022) dini hari WIB.

Tiga gol Barcelona dicetak oleh brace Robert Lewandowski (82', 92+2') dan Ousmane Dembele (40'). Sementara gol tim tamu dilesakan Nicolo Barella (50'), Lautaro Martinez (63'), serta  Robin Gosens (89').

Xavi merasa Blaugrana telah menunjukkan performa luar biasa di pertandingan ini. Namun, kata dia, gol pertama Inter membuat mental para pemainnya menurun.

"Kami memberikan banyak hal di babak kedua. Babak pertama sangat bagus. Gol pertama mereka jelas merupakan kesalahan garis pertahanan, yang kedua juga," ucapnya.

"Kesalahan gol pertama membuat mental kami berantakan, gol kedua tidak bisa terjadi di level elit." tambah dia.

Xavi tampaknya tidak puas dengan hasil yang diraih tim asuhannya. Ia merasa Liga Champions musim ini sangat kejam bagi Barcelona.

"Liga Champions ini kejam bagi kami," katanya usai pertandingan dikutip dari Marca.

"Sudah kejam sejak melawan Munich, lalu saat bersua Milan dan hari ini juga." ujar Xavi menambahkan.

Hasil imbang ini membuat Barcelona bertengger di urutan ketiga di papan klasemen Grup C dengan mengemas empat poin, selisih delapan poin dari Bayern Munchen yang menempati posisi pertama.

Xavi merasa peluang Barcelona untuk lolos ke babak gugur cukup tipis, meski masih menyisakan dua pertandingan lagi.

Berita Terkait
News Update