Saat ini, pertumbuhan kredit bank bjb di sektor konsumsi, juga terus meningkat. Baik segmen Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Non ASN memiliki persentase pertumbuhan yang serupa. Meskipun inflasi naik dan juga dampak kenaikan BBM, permintaan kredit konsumsi bank bjb terus bertumbuh.
Suartini menegaskan, bank bjb terus melakukan inovasi, memperkuat sinergi, untuk mengakselerasi penyaluran kredit, termasuk di sektor ritel, seiring dengan tren pemulihan ekonomi dan semakin membaiknya konsumsi dan daya beli masyarakat.
"Bagi bank bjb, sektor ritel memiliki peran signifikan dalam mendorong pertumbuhan bisnis. bank bjb senantiasa menyelaraskan kepentingan bisnis agar bergerak dalam koridor pemulihan ekonomi. bank bjb fokus dalam penyaluran pembiayaan pada segmen korporasi dan komersial, juga sektor ritel, karena memiliki prospek positif untuk terus tumbuh," katanya.(toga)