Penyanyi Dangdut Nita Thalia Alami Kerusakan Saraf Stadium 4

Rabu 12 Okt 2022, 18:19 WIB
Nita Thalia. (foto: instagram @nitatalia.real)

Nita Thalia. (foto: instagram @nitatalia.real)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi dangdut Indonesia, Nita Thalia alami kerusakan saraf stadium 4, Rabu 12 Oktober 2022.

Nita Thalia mengungkapkan, hal itu bermula saat ia mendapatkan gejala sakit pada bagian kepalanya.

"Saya pikir kayak sakit kepala biasa saja, mungkin karena sering bergadang, telat makan. Saya juga kan nggak pernah minum vitamin, terus dari kecapekan juga sering sakit kepala, nggak kepikiran bakal kena penyakit separah ini," ungkapnya kepada wartawan. 

Di setiap sakit kepala kambuh, kata Nita, ia hanya meminum obat obatan dari dokter saja.

"Kan saya orangnya nggak manja yang kalau sakit sedikit ke dokter. Karena dibiarin terus, kan saya pikir biasa saja, orang juga biasa ngalamin itu, akhirnya setelah saya cek lima tahun lalu, ternyata sudah level dua waktu itu. Kata dokter masih aman, ya sudah buat kerja saja," terangnya.

Nita beranggapan, untuk kondisi Kesehatannya, yang terpenting adalah mengonsumsi vitamin dan terapi rutin.

"Tapi baru enam kali terapi saya sudah kabur, karena saya pikir sudah sembuh, sudah nggak berasa kan. Ternyata kemarin-kemarin semakin parah, berasanya sudah nggak kuat banget. Tapi masih saya paksain syuting sampai beberapa kali pas pulang itu saya sampai pingsan juga," paparnya. 

Lebih lanjut, Nita menyebut, Dokter pun telah menyuruhnya untuk meninggalkan semua kegiatannya dan beristirahat total di rumah.

"Selain itu, harus terapi, rutin terapi sampai bener bener ya karena dokter bilang karena sembuh total pasti ada mungkin kalo misalkan liat burem, kalo ngomong cadel, kaya daya ingat semacam hilang ingatan, dan terus saya sempat putus asa aja, kaya gak bisa balik ke dunia entertainment, kayanya selesai hidup gua sampai disini, yang menguatkan si," turunnya.

Dalam setahun terakhir, Nita telah melakukan 6 kali terapi, dan berhenti di bulan maret karena mengambil pekerjaan kembali.

"Kerjaan yang ringan ringan aja gitu, jangan sampe kecapean, cukup 2 jam , kalo bisa jangan ambil off air dulu ya saya baru berani ambil kerjaan kemaren, ini hari ketiga, karena Iagi saya gak aktif, saya gak pegang hp, temen temen saya juga nyariin saya gak bisa, yang pegang hp semua adek saya, temen gak ada yang tau," terangnya.

Berita Terkait

Heize Alami Robek Ligamen dan Patah Tulang

Jumat 23 Des 2022, 23:42 WIB
undefined
News Update