Sebagaimana diketahui, lanjut Iman, beberapa hari ke belakang mulai muncul beberapa kelompok yang meresahkan masyarakat di malam hari.
"Mulai bermunculannya berandalan-berandalan motor yang meresahkan di tengah masyarakat sehingga mengakibatkan gangguan kamtibmas di Kabupaten Bogor," tuturnya.
Menurut Iman, dari 40 Kecamatan di Kabupaten Bogor, situasi Kamtibmas di beberapa cenderung kondusif.
"Berbagai polsek sudah melaporkan situasi dalam keadaan kondusif, kemudian ada beberapa tempat (yang meresahkan), termasuk salah satunya di wilayah Cibinong ini," pungkasnya. (Panca)