Tak Terima Diberitakan Jelek, Pejabat dan ASN Pemkab Karawang Cekoki Wartawan Minuman Keras, Lalu Dipaksa Minum Air Kencing

Selasa 20 Sep 2022, 17:20 WIB
Gusti Sevta Gumilar alias Junot (Kanan) didampingi pihak keluarga ketika akan membuka laporan kepolisian dan Zaenal Mustofa mengalami luka di bagian pelipis mata setelah dipulangkan ke rumahnya oleh kelompok yang terduga melakukan penculikan.(Foto: Aep)

Gusti Sevta Gumilar alias Junot (Kanan) didampingi pihak keluarga ketika akan membuka laporan kepolisian dan Zaenal Mustofa mengalami luka di bagian pelipis mata setelah dipulangkan ke rumahnya oleh kelompok yang terduga melakukan penculikan.(Foto: Aep)

Kemudian korban Gusti dibawa ke salah satu ruangan di dalam stadion. Korban Gusti diminta memanggil korban lainnya Zaenal Mustofa. 

Akhirnya Zaenal datang dan kemudian keduanya dipaksa meminum alkohol. Kedua korban kemudian dipukuli hingga tak sadarkan diri.

Menurut Gusti dia memang menulis status di akun facebook mengkritik acara sepakbola tersebut. Dia mengaku harus ada yang diluruskan terkait acara launching sepakbola tersebut. 

"Saya memang menyoroti Persika, namun itu sekadar kritik," kata Gusti usai melapor ke Polres.

Peristiwa tersebut ramai di media sosial. Apalagi ada dugaan keterlibatan beberapa pejabat dan PNS di Karawang. Nitizen meminta kasus penculikan dan penganiayaan diproses secara hukum.
(Aep)

Berita Terkait

News Update