Begini Isi Surat Wasiat Karyawan di Cikupa yang Nekat Gandir Gegara Terlilit Hutang Judi Online

Selasa 20 Sep 2022, 14:25 WIB
Surat wasiat karyawan gantung diri akibat terlilit utang judi online. (ist)

Surat wasiat karyawan gantung diri akibat terlilit utang judi online. (ist)

TANGERANG,  POSKOTA.CO.ID  - Sebelum mengakhiri hidupnya, HK (47), salah satu karyawan pabrik di Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang sempat menuliskan surat wasiat yang di simpannya di saku celana.

Dalam surat tersebut, HK menyampaikan permintaan maaf kepada pihak keluarga, pimpinan perusahaan dan rekan-rekan kerjanya.

Begini isi surat wasiat HK, warga Gunung Gempal, RT 26 RW 12, Desa Guripeni, Kecamatan Wates, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Teruntuk Keliargaku (Orang ND, Kakak, Istri)

Saya minta maaf,

Setelah kemarin semua selesai, aku kembali join ke judi online, sempat terjerat utang lagi.

Aku menyesal. Tapi percuma, setelah semua terjadi.

Aku sayang kalian semua keluargaku.

Tapi aku tidak sanggup lagi bertahan.

Aku anak yang durhaka, suami yang tidak bertanggung jawab.

Aku menyesal. Maafkan aku.

Berita Terkait
News Update