Catatan Manis Shin Tae-yong: Bawa Indonesia Lolos Piala Asia di Dua Kelompok Umur

Senin 19 Sep 2022, 10:22 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (foto: PSSI)

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (foto: PSSI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Shin Tae-yong mampu menyabet catatan manis di pesepak bolaan Indonesia. Ia sukses mengantarkan timnas lolos ke Piala Asia di dua kelompok umur.

Shin baru saja membawa Indonesia U-20 lolos ke Piala Asia U-20 di Uzbekistan. Hal ini setelah Garuda Nusantara mampu menekuk Vietnam dalam laga pamungkas Group F.

Bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (18/9/2022) malam WIB, Indonesia menang dengan skor 3-2.

Adapun tiga gol Indonesia dicetak Marcelino Ferdinand (60'), Muhammad Ferarri (82'), dan Rabbani Tasnim (85').

Kemenangan itu membuat Indonesia bertengger di puncak klasemen Grup F dengan torehan 9 poin, hasil tiga kemenangan tanpa kekalahan.

Shin merasa bangga dengan kerja keras yang ditunjukkan para pemainnya. Apalagi, Muhammad Ferarri cs berhasil membalikkan keadaan dari ketinggalan 1-2 menjadi 3-2.

"Para pemain sangat percaya diri sejak laga dimulai. Namun, saya mengakui kalau para pemain belum bisa fokus sepanjang laga sehingga lawan sempat membalikkan keadaan sebelum kami membalikkan skor lagi jadi 3-2," kata Shin.

Pelatih asal Korea Selatan itu menilai Garuda Nusantara terus menunjukkan perkembangan dari laga pertama sampai laga ketiga kontra Vietnam. 

"Tim ini semakin kuat karena walau sempat ketinggalan tapi kami bisa membalikkan keadaan. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada para pemain," ujar Shin.

Sebelumnya, mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut juga sukses membawa timnas senior lolos ke putaran final Piala Asia 2023 pada Juni lalu. 

Perjalanan Indonesia dimulai ketika mampu mengandaskan Chinese Taipei pada fase play-off dalam pertandingan dua leg dengan skor 2-1 dan 3-0.

News Update