JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kegiatan World Cleanup Day (WCD) 2022 kembali digelar Lions Club Distrik 307 A1 dan B1 di wilayah DKI Jakarta, dengan mengusung tema "Pilah Sampah dari Rumah".
WCD sendiri merupakan suatu gerakan massa global mengajak setiap orang untuk melakukan kegiatan bersih-bersih yang diadakan serentak di seluruh dunia, yang bertujuan menyatukan komunitas global dan meningkatkan kesadaran akan kebersihan serta melakukan perubahan dalam mewujudkan aksi untuk bumi yang bersih dan sehat.
"Yang bermakna memberikan edukasi dan kesadaran kepada masyarakat dalam menanggulangi masalah sampah dengan memilah sampah dimulai dari rumah dan aksi bersih-bersih langsung ke lapangan”, ujar GST Lions Club District 307 B1, Edwin Purwohandianto di Jakarta, Minggu (18/9/2022).
Dengan memilah sampah dengan tepat antara sampah organik, sampah plastik dan sampah kemasan lain, akan memudahkan pihak pengepul, pengelola bank sampah maupun pendaur ulang dalam mengelola dan memanfaatkannya, serta nilai sampah kemasan plastik jika tidak terkontaminasi dengan sampah organik maka akan bernilai tinggi.
"Pada pelaksanaan WCD dari tahun-tahun sebelumnya, hasil pilah sampah yang terkumpul terus meningkat, pada tahun 2019 terkumpul sebanyak 2.4 ton, tahun 2020 sebanyak 25.5 ton, 2021 sebanyak 73 ton dan pada tahun 2022 ini kami menargetkan terkumpul hasil pilah sampah sebanyak lebih dari 100 ton," ungkap Edwin.
Selain acara bersih-bersih dan penimbangan hasil pilah sampah, WCD 2022 juga turut memberi apresiasi kepada unit bank sampah percontohan yang telah mencetak rekor baru di Jakarta yaitu, Original Rekor Indonesia (ORI) dengan Gerakan Pilah Sampah Dari Rumah Dengan Peserta Terbanyak dalam Kegiatan World Cleanup Day yang diikuti oleh peserta sebanyak lebih dari 190.000 orang peserta yang tersebar di 5 wilayah DKI Jakarta.
"WCD sudah memulai kegiatan 3 bulan sebelumnya dengan melakukan sosialisasi, edukasi pengelolaan sampah domestik baik secara online maupun offline dengan lebih banyak melibatkan pemangku kepentingan, serta ada pencapaian hasil pilah sampah yang terkumpul" pungkas Edwi menambahkan.
Sementara itu, Edi Rivai selaku Direktur PT Chandra Asri Petrochemical Tbk, menyampaikan, Chandra Asri mendukung penuh kegiatan World Cleanup Day 2022 yang mengusung tema "Pilah Sampah Dari Rumah".
"Tentunya dengan kegiatan ini dapat menjadi media edukasi yang sangat baik bagi masyarakat untuk dapat mulai membiasakan diri dalam melakukan pemilahan sampah dari rumah kita masing-masing," ucap Nicko.
Nicko juga menegaskan, bahwa pihaknya sangat mendukung program Pemerintah dalam mencapai target pengelolaan sampah sebanyak 70 persen dan pengurangan sampah sebanyak 30 persen pada tahun 2025.
Seperti diketahui, kegiatan aksi bersih bersih ini terselenggara dengan baik karena adanya kolaborasi Lions Club dengan berbagai pihak lintas sektoral Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan, serta PT. Chandra Asri Petrochemical, PT. Tirta Fresindo Jaya (Le Minerale), Asosiasi Daur Ulang Plastik Indonesia, Platicpay, Yayasan Sekolah Sampah Nusantara, Mountrash Avatar Indonesia, PPI (Perempuan Pemimpin Indonesia) DKI Jakarta. (Aldi)