"Untuk mengetahui penyebab lift itu jatuh, lepas, kita sudah lakukan pemeriksaan kepada pemilik toko dimana berdasarkan pengakuannya, terakhir kali diservis itu pada bulan Maret," ungkap Kapolres Jakpus.
Pihak penyidik juga membuka kesempatan memeriksa pihak ketiga yaitu vendor yang menangani perawatan lift tersebut.
"Iya makanya nanti kita juga akan periksa pihak ketiga. Nah tentunya untuk lebih jauh kita akan minta bantuan Labfor untuk mengecek penyebab putusnya kabel itu," katanya.
Lebih lanjut, Komarudin juga akan menelisik lebih jauh penyebab jatuhnya lift tersebut.
"Nanti baru kita bisa ketahui itu akibat dari kelalaian siapa. Apakah karena faktor liftnya yang memang sudah usang atau mungkin perawatannya yang tidak sesuai dengan ketentuan atau mungkin ada kelalaian dari pengguna lift. Nah ini yang nanti akan kita dalami lebih lanjut," papar Komarudin.
Penyidik juga akan melibatkan laboratorium forensik untuk mengetahui secara detail penyebab lift jatuh hingga memakan korban jiwa itu.
"Nah tentunya untuk lebih jauh kita akan minta bantuan Labfor untuk mengecek penyebab putusnya kabel itu," tutupnya. (Rika)