Waspada! Begal Marak di Depok Sasar Pengendara Motor, Polisi Imbau Warga Tidak Keluar Rumah Sendiri Saat Malam

Senin 22 Agu 2022, 18:27 WIB
Kapolsek Bojongsari Kompol Yogi Maulana bersama anggota tingkatkan patroli malam antisipasi begal. (foto: angga)

Kapolsek Bojongsari Kompol Yogi Maulana bersama anggota tingkatkan patroli malam antisipasi begal. (foto: angga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Aksi begal di Kota Depok, marak hingga meresahkan warga. Kapolsek Bojongsari Kompol Yogi Maulana, mengencarkan patroli saat jam rawan.

"Upara prepentif kita kedepankan yaitu dalam antisipasi pembegalan dan kejahatan jalanan (Street Crime) patroli kita tingkatkan baik yang terbuka patroli biru maupun tertutup yaitu anggota berpakaian preman," ujar Kapolsek Bojongsari Kompol Yogi kepada Poskota di ruang kerjanya, Senin (22/8/2022) sore

Perwira menengah jebolan Taruna Akpol 2005 ini mengungkapkan bagi warga yang keluar malam dengan menggunakan motor untuk hati-hati dan waspada.

"Jika tidak terlalu penting diusahakan untuk tidak keluar rumah. Jika terpaksa paling tidak diusahakan tidak seorang diri keluar malam-malam dengan menggunakan motor karena dapat berisiko besar," ungkapnya.

Selain itu Kompol Yogi menghimbau supaya masyarakat pengguna motor antisipasi curanmor usahakan cari tempat parkir yang aman dan gunakan kunci ganda.

"Kalau kunci standar saja motor belum tentu aman. Paling tidak gunakan kunci ganda atau kunci roda letter U supaya motor saat diparkir ada perlindungan lebih dan dapat mengurungkan niat jahat untuk mencuri," tutupnya.

Perlu diketahui, setelah ada informasi yang viral di media sosial telah terjadi pembegalan seorang pria terbaring dengan keadaan luka bacok di salah satu tangan dalam postingan depok24jam_official  terjadi di daerah Pengasingan, Bojongsari. Namun setelah Poskota mencoba konfirmasi langsung ke Kapolsek Bojongsari Kompol Yogi Maulana tidak ada laporan.

"Belum ada laporan terkait pembegalan yang viral itu," tutup Kompol Yogi. (angga)

Berita Terkait

News Update