Kejuaraan Dunia 2022: 5 Wakil Indonesia Lolos ke Babak 32 Besar di Hari Pertama

Senin 22 Agu 2022, 20:54 WIB
Anthony Sinisuka Ginting (foto/PBSI)

Anthony Sinisuka Ginting (foto/PBSI)

JEPANG, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 5 wakli Indonesia lolos ke babak 32 besar di hari pertama Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo, Jepang 

Hasil itu diraih setelah mereka mampu mengalahkan lawan-lawannya di babak 64 besar pada Senin (22/8/2022).

Anthony Sinisuka Ginting menjadi wakil pertama Indonesia yang memastikan diri lolos ke 32 besar.

Peraih medali perunggu Olimpiade 2020 lolos usai mengalahkan wakil Brasil, Ygor Coelho lewat lewat pertarungan tiga gim dengan skor 13-21, 21-15, dan 21-12.

Ginting bersyukur bisa memenangi pertandingan ini. Berbicara jalannya laga, ia mengaku sempat tegang saat melakoni gim pertama.

"Di gim pertama saya bermain cukup tegang, dari pergerakan kaki juga terlalu lambat jadi kurang bisa bermain dengan pola saya sendiri," kata Ginting dalam keterangan PBSI.

Namun Ginting mampu bangkit setelah gim pertama berakhir. Hingga akhirnya dia berhasil menuntaskan permainan dengan kemenangan.

Dikatakannya, ia mempercepat tempo permainan di gim kedua dan ketiga. Alhasil, cara itu bisa memuat permainannya berkembang.

Langkah Ginting berhasil diikuti rekannya di sektor tunggal putra, Jonatan Christie yang juga sukses melaju ke babak 32 besar.

Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, berhasil menyingkirkan tunggal asal Prancis, Toma Junior Popov dua gim langsung dengan skor 21-9 dan 21-11.

Jojo sudah memperkirakan duel ini akan berjalan ketat. Hal ini berkaca dari pertemuan terakhir di final Swiss Open 2022, di mana dia juga menekuk Popov dengan skor sengit 21-18, 16-21, 24-22.

Berita Terkait

News Update