TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Seorang Pengendara motor Suzuki A 5843 YD berinisial AR (29) tewas terlindas truk, di Jalan Raya Serang, tepatnya Desa Sukamulya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Jumat (19/8) malam.
Kasubnit Laka Lantas Polresta Tangerang Ipda Adi Sulpaturohman mengatakan korban berusaha menghindari penyebrang jalan. Namun, naas korban hilang kendali dan terjatuh.
"Korban datang dari arah Bitung menuju Balaraja. Di TKP korban terjatuh karena menghindari seorang penyebrang jalan. Saat korban terjatuh, datang dari arah berlawanan sebuah truk dan korban terlindas," katanya, Sabtu (20/8/2022).
Korban yang mengalami luka terbuka dibagian kepala dan tangan langsung meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP).
"Korban meninggal dunia di TKP. Jenazah langsung kami bawa ke RSUD Kabupaten Tangerang," ungkapnya.
Sementara, truk beserta supir yang terlibat kecelakaan langsung diamankan ke Unit Lakalantas Polresta Tangerang.
"Kendaraannya sudah diamankan ke kantor. Sementara supir masih kami mintai keterangan," pungkasnya. (Veronica Prasetio)