JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemprov DKI menggelar acara Jakarnaval 2022 yang diselenggarakan di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, Minggu 14 Agustus 2022.
Namun sangat disesalkan, Gelaran acara Jakarnaval 2022 mundur dari waktu yang dijadwalkan alias ngaret.
Diketahui gelaran Jakarnaval 2022 dijadwalkan mulai pukul 15.00 WIB. Namun acara tersebut, justru dimulai satu jam setelahnya atau sekitar pukul 16.30 WIB.
Akibatnya, parade di area Sirkuit Formula E pun berlangsung hingga pukul 18.15 WIB meski tanpa pencahayaan lampu yang mendukung.
Menggapi hal tersebut, Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria atau yang biasa disapa Ariza mengklaim sudah melakukan yang terbaik.
"Ya kita sudah kita lakukan berbagai upaya ya. Jadi memang terlambat sedikit. Jadi InsyaAllah ada lampu, jadi sudah bisa dilaksanakan dengan baik," ujarnya di lokasi, Minggu 14 Agustus 2022.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kadiparekraf) DKI Jakarta, Andhika Permata mengatakan ngaretnya acara ini bakal menjadi bahan evaluasi untuk event-event berikutnya.
"Iya tentunya dalam setiap kegiatan diperlukan evaluasi dan tapi memang bahwasannya kita masih ada event berikutnya," tandasnya.
"Jadi memang dengan konsep karnaval yang nanti diakhir dengan pertunjukan musik, dengan kita menghadirkan berbagai macam bintang tamu," pungkas Andhika menambahkan.
Sebagai informasi, setelah sempat vakum selama 2 tahun karena pandemi Covid-19, Jakarnaval kembali hadir sebagai rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Jakarta ke-495 dan HUT Republik Indonesia (RI) ke-77.
Dikehutui, Jakarnaval sendiri telah digelar sejak tahun 1999 dan merupakan sebuah parade karnaval tahunan terbesar di Jakarta yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.