JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Beberapa pemain Persija Jakarta yang terkena demam saat melawan PSM Makassar di pekan ketiga Liga 1 2022/2023 dinyatakan sudah membaik.
Seperti diketahui, Persija tidak bisa menurunkan empat pemainnya di laga kontra PSM di Stadion B. J. Habibie, Parepare, Jumat (5/8/2022).
Mereka adalah Michael Krmencik, Firza Andika, Resky Fandi, dan Alfriyanto Nico Saputro.
Dokter Persija, Donny Kurniawan mengonfirmasi bahwa “badai” demam yang dialami para pemain Macan Kemayoran sudah menurun.
Krmencik sudah sembuh total dari demam dan dipastikan bisa mengikuti sesi latihan. Sebelumnya ia sempat dirawat di rumah sakit beberapa hari bersama Jan Klima, pelatih kiper Persija.
“Michael sudah pulang dari rumah sakit pada Sabtu (6/8/2022) sore. Begitu pula dengan pelatih kiper Jan Klima. Ia sudah sembuh dan bisa melatih mulai besok,” kata Donny, dalan keterangannya, Minggu (7/8/2022).
Begitu pun dengan Firza dan Nico yang juga sempat mengalami demam dua hari sebelum pertandingan kontra PSM, kata Donny, kini kondisinya telah membaik.
“Beberapa hari yang lalu Firza sempat mengalami demam, suhu tubuh sempat mencapai 38 derajat celcius. Selama tiga hari ini Firza sudah bedrest dan besok sudah bisa latihan kembali. Nico sempat demam kembali namun kemarin mereka sudah membaik,” ungkap dia.
Hanya Resky saja yang masih dalam proses pemulihan untuk segera berlatih.
Di sisi lain, pelatih Persija, Thomas Doll mengapresiasi kerja keras para pemainnya setelah memberikan perlawanan sengit PSM .
“Walaupun tim saya kemasukan terlebih dahulu, namun kami bisa menyamakan kedudukan. Tentu saja seharusnya bisa bermain lebih baik. Pertandingan ini menunjukkan kami telah berjuang melawan tim yang kuat,” kata Doll.
Selanjutnya, Macan Kemayoran akan menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Bogor, pada Minggu (14/8/2022).
“Kami sekarang mempunyai minggu yang panjang untuk melakukan persiapan laga keempat. Saya harap semua pemain bisa latihan dengan baik, tidak ada pemain cedera," ujar dia.