INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag memberikan komentar terkait apakah Cristiano Ronaldo akan menjadi starter saat timnya melawan Brighton & Hove Albion.
Man United akan menjamu Brighton Stadion Old Trafford pada pekan pertama Liga Inggris 2022/2023, Minggu (7/8/2022) malam WIB.
Yang menjadi sorotan di laga ini adalah Ronaldo. Status terakhir apakah bintang asal Portugal itu bakal menjadi status melawan Brighton, Ten Hag telah memberikan jawaban.
Juru taktik asal Belanda itu belum mengetahui apakah Ronaldo bakal tampil sejak menit awal atau tidak.
"Kita lihat saja pada hari Minggu," kata Ten Hag dikutip dari Sky Sports.
Ronaldo memang tengah menjadi perbincangan hangat belakangan ini. Pemain 37 tahun tersebut terus diisukan bakal hengkang dari Man United.
Keinginan Ronaldo ingin pergi diduga lantaran karena Man United tidak ikut serta di Liga Champions musim ini.
Meski begitu, Ronaldo telah mengikuti laga pramusim saat Man United bermain imbang 1-1 melawan Rayo Vallecano. Namun dia hanya bermain 45 menit.
Selain melawan Rayo, The Red Devils sudah menjalani lima uji coba selama Juli lalu. Hasilnya, Manchester Merah meraih tiga kemenangan serta sisanya imbang dan kalah.
Dari tim tamu, Brighton juga telah melakoni lima uji tanding. Dengan hasil menyabet tiga kemenangan dan satu imbang serta satu kali kalah.
Melawan Man United di laga perdana, apalagi tampil di Old Trafford, tentu menjadi ujian tersendiri bagi Brighton.