ADVERTISEMENT

Pangdam III Siliwangi Tinjau Assembly Poin di Merak, Pj Gubernur Banten: Bisa untuk Jalur Evakuasi dan Rest Area

Kamis, 4 Agustus 2022 08:29 WIB

Share
Pangdam III Siliwangi Mayor Jendral TNI Kunto Arief Wibowo
Pangdam III Siliwangi Mayor Jendral TNI Kunto Arief Wibowo

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

CILEGON, POSKOTA. CO.ID  - Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar mendampingi Pangdam III Siliwangi Mayor Jendral TNI Kunto Arief Wibowo meninjau lokasi Assembly Poin (titik kumpul) di Pulorida, Kelurahan Lebak Gede, Kecamatan Merak, Kota Cilegon, Rabu (3/8/2022). 

Assembly Poin itu sendiri merupakan salah satu kegiatan Karya Bhakti Kodim 0623/Cilegon dalam upaya kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana yang terjadi di sepanjang pesisir Merak dan sekitarnya. 

Berdiri di atas lahan seluas 2,7 hektar lebih dengan ketinggian mencapai 50 meter diatas permukaan laut (Mdpl), assembly point itu rencananya akan digunakan sebagai jalur evakuasi masyarakat sekitar ketika terjadi bencana. 

Terlebih dalam beberapa bulan terakhir, isu terkait  potensi bencana tsunami di laut selat sunda menjadi perhatian semua pihak, termasuk pemerintah pusat. 

Maka dari itu, meskipun sama-sama tidak kita inginkan, langkah ini sebagai bentuk ikhtiar bersama untuk menyiapkan akan hal itu. Sehingga diharapkan ketika semua upaya pencegahan dan penanganan itu sudah optimal, kita bisa bersahabat dengan bencana yang akan terjadi.

"Karena semuanya sudah kita siapkan, termasuk jalur evakuasi dan juga titik kumpul di tempat yang sudah disiapkan seperti ini. Mudah-mudahan ketika pun nanti ada bencana, tidak ada korban jiwa yang terjadi," katanya. 

Assembly poin itu merupakan inisiasi dari perusahaan PT. Lingga Perdana, yang lokasinya tepat berada di sebrang jalan depan assembly poin. Badan usaha yang bergerak di bidang pengolahan baru dan penyewaan truk besar ini, merasa punya tanggungjawab sosial yang harus dilakukan belajar dari bencana tsunami Banten yang terjadi pada akhir tahun 2018 lalu. 

Untuk itu, segenap daya, upaya serta pendanaan dialokasikan untuk membuat assembly poin tersebut, yang dimulai pada awal tahun 2022 lalu. Melihat upaya baik itu pihak Kodim 0623/Cilegon kemudian ikut berperan aktif dalam upaya itu. 

Al Muktabar melanjutkan, karena ini lokasinya dekat dengan Pelabuhan Merak, maka dari itu nantinya dalam momen-momen tertentu bisa dijadikan sebagai rest area bagi masyarakat yang akan melintas dari Jawa ke Sumatera. Sehingga dengan begitu bisa mengurai kemacetan yang kerap terjadi di Pelabuhan Merak. 

Pihak perusahaan sudah menyetujui itu, bahkan ia juga menawarkan lahan yang lokasinya sebelum Pelabuhan itu bisa juga digunakan untuk rest area pada saat dibutuhkan. 

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT