ADVERTISEMENT

Lalai! Polisi Tertembak Pistol Polisi di Gambir, Begini Kronologisnya

Kamis, 4 Agustus 2022 16:50 WIB

Share
Lokasi peristiwa polisi tertembak pistol polisi di wilayah Pecenongan, Gambir, Jakarta Pusat. (foto: poskota/rika)
Lokasi peristiwa polisi tertembak pistol polisi di wilayah Pecenongan, Gambir, Jakarta Pusat. (foto: poskota/rika)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peristiwa polisi tertembak pistol polisi di wilayah Pecenongan, Gambir, Jakarta Pusat diduga karena kelalaian.

Berdasarkan informasi yang dihimpun di lapangan, terdapat dua korban yang terlibat dalam aksi tersebut. Diantaranya ialah Brigadir AS dan Bripda EP. Peristiwa tersebut bermula saat keduanya tengah berbincang.

Tak lama berselang, Brigadir AS mengeluarkan senjata api (Senpi) dari pinggang sebelah kanan. Kemudian AS menitipkan senpi tersebut kepada EP.

Diketahui, senpi yang sebelumnya dipegang EP kemudian dikembalikan kepada AS.

Setelah dikembalikan, AS menarik atau mengokang senpi itu. Namun kokangan belum sempat balik tiba - tiba meletus hingga mengenai lengan dan pinggang EP.

Sedangkan, AS mengalami luka pada telapak tangan sebelah kiri hingga tembus. Keduanya dibawa ke Rumah Sakit Husada, Jakarta Pusat.

Berdasarkan informasi yang didapatkan, kasus tersebut tengah ditangani Polres Metro Jakarta Pusat.

Peristiwa polisi tertembak senjata api milik polisi tersebut terjadi di wilayah Gambir, Jakarta Pusat, tepatnya di pos penjagaan Bank BNI, Pecenongan pada Rabu 3 Agustus 2022, sore.

Alfin, salah satu petugas parkir di lokasi, membenarkan adanya peristiwa polisi tertembak di dalam pos keamanan bank BNI. Namun dirinya tidak mengetahui apakah korban ditembak atau tertembak.

"Saya gak tahu itu gara - gara apa, ada polisi memang yang tertembak. Saya hanya denger suara letusan senjata api,"ucap Alfin. (rika)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT