Korban Tewas Menjadi Dua Orang Dalam Insiden Rumah 3 Lantai Roboh di Johar Baru Jakpus

Kamis 28 Jul 2022, 22:49 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan. (andi adam faturahman)

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan. (andi adam faturahman)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Korban tewas menjadi dua orang dalam insiden bangunan rumah berlantai tiga di Jalan Rawa Sawah, Johar Baru, Jakarta Pusat, Kamis (28/7/2022).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan membenarkan tewasnya dua orang dalam insiden robohnya bangunan rumah berlantai tiga tersebut.

"Info sementara diketahui dua orang meninggal dunia dan satu orang luka berat dan hingga saat ini proses evakuasi masih berlangsung.," ujarnya dikonfirmasi Kamis.

Zulpan menerangkan, insiden robohnya bangunan berlantai tiga tersebut terjadi sekitar pukul 16.20 WIB. Saat itu, warga melapor bahwa telah terjadi bangunan yang roboh.

"Menurut keterangan saksi rumah tiba-tiba rubuh dan menimpa beberapa orang di sekitarnya," jelas Zulpan.

Setelah itu, petugas kepolisian dan juga petugas pemadam kebakaran datang ke lokasi untuk memgevakuasi tiga orang yang diketahui menjadi korban tersebut.

"Selang beberapa lama Kemudian petugas mendatangi TKP, terdiri dari Dinas Pemadam Kebakaran, Polsek Johar Baru, Koramil dan dibantu oleh warga sekitar," papar Zulpan.

Usai dievakuasi, ketiga korban yang tertimpa reruntuhan bangunan tersebut langsung dibawa ke RSCM. (Pandij

Berita Terkait
News Update