JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - El Rumi merupakan salah satu anak Ahmad Dhani yang jarang terlihat dekat dengan seorang wanita.
Namun, baru-baru ini pria berusia 22 tahun itu mengabadikan potret seorang wanita bernama Sintya Marisca. Sontak warganet yang melihatnya pun dibuat heboh dan tak sedikit dari mereka yang mengaku patah hati.
Di akun Instagram pribadinya yang telah terverifikasi dan memiliki 2,7 Juta pengikut itu, El Rumi pamer potret cewek cantik, yakni dengan membagikan potret seorang cewek cantik yang tengah duduk di atas motor vespa berwarna hijau.
Wanita berparas cantik yang piawai bermain sepak bola dan Skateboard itu berpose menggemaskan sambil menopang wajahnya dengan kedua tangan.
Sintya tampil sopan dan tertutup dengan balutan jaket berwarna orange dan cokelat. Sementara rambut panjangnya, diikat hingga menambah pesona manis pada wanita yang hobi dengan motor Vespa itu.
Pada unggahan tersebut, El Rumi menyebut bahwa Sintya merupakan gadis yang cantik, tidak manja dan memiliki pribadi yang tenang sembari menandai akun Instagram Sintya.
Warganet yang melihat unggahan itupun dibuat patah hati dan cemburu lantaran pria yang mereka idolakan mengagumi wanita lain. "Jujur, aku cemburuuu," celetuk seorang warganet dengan emoticon sedih.
"Hatiku sungguh sakit kalau melihatmu bersamanya mas El," sahut warganet. "Patah hati aku El, bentar aku mau nangis seminggu dulu,", timpal warganet. (Tresia)