Lewat Gerakan 'Indonesia Serasi', Haddad Alwi, Eltasya, Alvin dan Lainnya Bawa Misi Persatuan Lewat Musik

Senin 25 Jul 2022, 20:33 WIB
Eltasya Natasha. (ist)

Eltasya Natasha. (ist)

Musik dipilih sebagai alat atau media untuk menyampaikan pesan-pesan yang dimaksudkan oleh gerakan Indonesia Serasi.

Alasannya, musik bersifat universal musik bisa diterima oleh masyarakat dari berbagai golongan, tingkat ekonomi dan pendidikan apapun.

"Menurut Tasya, kegiatan Indonesia Serasi dibentuk bukan hanya untuk belajar menghargai perbedaan. Menggaungkan sebuah lagu secara gak langsung memberitahukan ke orang hal baru, anak muda ada yang kreatif. Bisa tau lagu daerah, jarang lagu daerah didengar orang dan bahkan gak tau. Cara ini bisa mengingatkan lagi ke masyarakat, dengan bahasa yang berbeda. Gerakan ini dapat pelajaran yang Tasya ambil dan bermanfaat sekali," ungkap gadis yang pernah dipuji oleh Alan Walker itu.

"Gerakan Indonesia Serasi selagi positif ya nggak apa-apa, meski perlawanannya berat dari rasis dan lainnya. Cuma kalau nggak ada yang memulai siapa lagi. Semoga gerakan ini (Indonesia Serasi) bisa tur dari ujung ke ujung Indonesia. Karena nggak semua orang punya kuota internet," tandas Alvin. (*/mia)

Berita Terkait

News Update