JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Politikus Partai Demokrat Cipta Panca Laksana menyoroti kenaikan harga BBM sebagai bukti kegagalan dari Direktur Utama (Dirut) Pertamina, Nicke Widyawati.
Politikus Demokrat itu mengungkapkan bahwa seharusnya Dirut Pertamina sudah lengser dari posisinya lantaran harga BBM terus naik. Panca juga menyebut bahwa Nicke hanya bisa menaikkan BBM, tanpa solusi lain.
Hal itu diungkapkan oleh Panca melalui akun Twitter pribadinya @Panca66 pada Senin (11/7/2022).
"Ini orang udah gagal memimpin Pertamina tapi bertahan terus ya. Udah berkali-kali menaikkan BBM," kata Panca.
Sebelumnya diketahui, PT Pertamina (Persero) resmi menaikkan harga tiga jenis BBM nonsubsidi, yakni Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.
Adapun, daftar kenaikan harga itu meliputi Pertamax Turbo (RON 98) naik dari Rp14.500 per liter menjadi Rp16.200 per liter, Dexlite naik dari Rp12.950 per liter menjadi Rp15.000 per liter, dan Pertamina Dex naik dari Rp13.700 per liter menjadi Rp16.500.
Kenaikan itu berlaku untuk wilayah DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.
10, 2022Ini orang udah gagal mimpin Pertamina tapi bertahan terus ya. Udah berkali-kali menaikkan bbm. Hanya punya solusi menaikan harga aja. Nga punya solusi lain. Kuat banget posisinya? https://t.co/vZazFHu0QU
— #RepublikDagelan (@panca66)
Melanjutkan cuitannya, lantas Politikus Demokrat itu merasa heran lantaran Nicke masih saja menjabat.
Padahal, Panca menganggap bahwa Nicke tidak punya solusi lain selain menaikkan harga BBM. Ia turut menyinggung posisi Nicke yang ‘kuat’ sebagai Dirut Pertamina.
"Hanya punya solusi menaikan harga aja. Enggak punya solusi lain. Kuat banget posisinya?," ucap Politikus Demokrat itu menyinggung Dirut Pertamina. (frs)