Ratusan Paket Daging Kurban Ditebar Wagub DKI untuk Kaum Dhuafa, di Lingkungan Mako Menwa Jayakarta

Minggu, 10 Juli 2022 21:30 WIB

Share
Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria menyerahkan daging kurban untuk kaum dhuafa . (Ist)
Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria menyerahkan daging kurban untuk kaum dhuafa . (Ist)

JAKARTA, POSKOTACO.ID- Komando Resimen Mahasiswa Jayakarta menyembelih empat ekor sapi hewan kurban dalam rangka Hari Raya Iduladha 1443 H di halaman Markas Menwa Jayakarta, Pulomas, Jakarta Timur. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.

"Sebanyak 750 paket daging kurban nantinya didistribusikan untuk kaum duafa dan warga sekitar Mako Menwa Jayakarta " kata Komandan Menwa Jayakarta, Raden Umar kepada wartawan, Minggu (10/7/2022).

Umar menuturkan, empat ekor sapi tersebut merupakan sumbangan dari Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad, Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo, Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, dan PT. BNI.

 

Umar mengatakan, Hari Raya Iduladha  menjadi momentum rasa bela negara secara konkret melalui pembagian daging kurban kepada masyarakat yang membutuhkan.

Menurut Umar, Iduladha dan peristiwa kurban yang setiap tahun dirayakan umat muslim di dunia seharusnya tidak lagi dimaknai sebatas proses ritual semata, tetapi harus diletakkan dalam konteks peneguhan nilai-nilai kemanusiaan dan keadilan.

“Ibadah kurban pada hakikatnya adalah komitmen kita untuk senantiasa menuhankan Allah, bukan menuhankan hawa nafsu. Peristiwa ini juga mengajarkan kita untuk berbagi rasa dengan sesama manusia, terutama kaum lemah," kata Umar.

 

Umar menekankan bahwa komitmen inilah yang akan membawa setiap muslim meraih rida Allah SWT.

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar