JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Lokasi Gereja Katedral yang berhadapan dengan Masjid Istiqlal menjadi simbol indahnya toleransi beragama di Indonesia.
Sikap toleransi umat beragama telah diindahkan oleh Pihak pengelola Gereja Katedral.
Pasalnya, Gereja Katedral Jakarta turut menyumbang sapi untuk kurban di Masjid Istiqlal, Jakarta, pada Hari Raya Iduladha 1433 H, Minggu (10/7/2022).
Humas Gereja Katedral, Suyana Suwadie, menjelaskan bahwa penyerahan sapi itu sebagai bentuk belarasa dan kepedulian terhadap sesama.
"Penyerahan telah dilakukan pada Sabtu (9/7/2022) lalu oleh Romo A. Hani Rudi Hartoko, SJ, Kepala Paroki Gereja Katedral Jakarta," ucapnya.
"Termasuk mewakili Kardinal Ignatius Suharyo dan Gereja Katedral Jakarta," sambung dia.
Suyana menambahkan, hewan kurban itu diterima oleh Kepala Bidang Penyelenggaraan Peribadatan Badan Pengelola Masjid Istiqlal Buchori Sail Assatiri dan Panitia Pengadaan Hewan Kurban.
Sebelumnya diberitakan, hingga hari ini Masjid Istiqlal Jakarta telah menerima hewan kurban sebanyak 34 ekor sapi dan 16 ekor kambing.
"Sampai hari ini, sampai hari ini Masjid Istiqlal sudah menerima hewan kurban sebanyak 34 ekor sapi dan 16 ekor kambing. Bisa saja nanti malam sampai besok pagi masih berdatangan lagi,” kata Wakil Ketua Bidang Peribadatan Masjid Istiqlal, Abu Hurairah saat dihubungi Poskota.co.id, Minggu (10/7/2022).
Diketahui, Pelaksanaan pemotongan hewan kurban akan dilaksanakan pada Senin (11/7/2022) besok.
Salah satu sapi yang akan disembelih adalah pemberian Presiden Joko Widodo (Jokowi).