Mahalini Nyanyi Lagu Indonesia Raya Pakai Dress Transparan, Netizen: Suaranya Bagus, Bajunya Enggak!

Minggu 03 Jul 2022, 14:59 WIB
Mahalini dihujat netizen karena memakai baju transparan. (Instagram story/@mahaliniraharja)

Mahalini dihujat netizen karena memakai baju transparan. (Instagram story/@mahaliniraharja)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Mahalini tengah jadi pusat perhatian netizen.

Pasalnya, beredar video dirinya sedang menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dengan clear dress atau dress transparan.

Sontak saja, hal tersebut langsung mendapat kritik dari warganet, karena pakaian tersebut dirasa kurang pas.

Bahkan, dalam Instagram @lambegosiip, Mahalini terlihat begitu khidmat saat menyanyikan lagu Indonesia Raya, dikutip Minggu (3/7/2022).

Warganet menyinggung busana Mahalini yang terlalu seksi, untuk sebuah lagu kebangsaan.

Kala itu, kekasih Rizky Febian itu mengenakan green halter clear dress dengan aksen fringe nan manis.

Namun, pada beberapa bagian kain terlihait transparan, hingga memperlihatkan lekuk tubuh sang penyanyi.

Untuk diketahui, Mahalini menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dalam Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) VI Sumatera Selatan.

Dalam video tersebut, para undangan juga tampak melantunkan lagu tersebut dengan khidmat.

Mahalini sendiri menyanyi tanpa diiringi musik, sehingga suaranya terdengar sangat merdu.

Berita Terkait
News Update