Tegar Septian Resmi Bercerai dari Sarah Sheila Kamilia, Ia Mengaku Sudah Terlalu Capek! 

Rabu 29 Jun 2022, 11:32 WIB
egar Septian dan Sarah Sheila Kamilia,(Instagram/@tegar_official)

egar Septian dan Sarah Sheila Kamilia,(Instagram/@tegar_official)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar kurang mengenakkan datang dari Tegar Septian. Kabarnya, penyanyi berusia 20 tahun itu resmi bercerai dari istrinya, Sarah Sheila Kamilia atau Sarah Sheilka

Hal tersebut diungkapkan oleh Tegar melalui postingan di insta storynya @tegar_official

"Jadi, memang benar, ya, ini fakta, gue sudah gak sama Sarah lagi. Dan gue benar-benar cerai sama Sarah. Dan juga gue mau terusin karier gue," tulis Tegar Septian, seperti dilihat poskota.co.id pada Rabu(29/6/2022). 

Mantan pengamen yang sukses membawakan lagu 'Aku yang Dulu Bukan yang Sekarang' itu membeberkan terkait masalah biduk rumah tangganya dengan sang istri hingga membuat keduanya terpaksa bercerai meski usia pernikahan masih seumur jagung. 

Pasalnya, mereka baru saja menikah pada 20 Maret 2020 silam. Saat itu, Tegar masih berusia 18 tahun. Sementara sang istri, merupakan seorang janda dan lebih tua lima tahun darinya. Dari pernikahannya, mereka Dikaruniai seorang anak laki-laki. 

"Dan banyak banget masalah yang memang... Ini masalahnya panjang banget kalau gue ceritain," bebernya.

Pada postingan lainnya, Tegar mengaku bahwa dirinya sudah lelah dengan kehidupan rumah tangga yang dijalaninya dengan Sarah. 

"Aku sudah gak sama Sarah lagi. Aku sudah terlalu capek dan aku janji gak mau terulang lagi seperti ini," tambahnya. 

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa pernikahan mereka tak seindah seperti yang ia kerap bagikan di media sosial.

"Ya memang aku di Instagram seperti romantis tapi di sebaliknya kalian gak tau pusingnya aku kayak gimana," tuturnya.(CR08)

Berita Terkait
News Update