Simak!! Ini Daerah yang Wajib Pakai MyPertamina Saat Beli Pertalite dan Solar

Rabu 29 Jun 2022, 16:31 WIB
Pengendara motor mengantri BBM di salah satu SPBU Kota Bekasi. (foto: Ihsan).

Pengendara motor mengantri BBM di salah satu SPBU Kota Bekasi. (foto: Ihsan).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – PT Pertamina Patra Niaga menerapkan cara baru untuk pembelian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis Solar dan Pertalite, yakni dengan menggunakan laman MyPertamina.

Rencananya, cara tersebut akan diterapkan ke 11 daerah yang ada di lima wilayah Indonesia pada 1 Juli 2022 mendatang.

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga Alfian Nasution mengatakan bahwa cara baru pembelian ini dilakukan agar subsidi yang diberikan bisa tepat sasaran.

Menurutnya, penjualan Pertalite dan Solar harus patuh, tepat sasaran, dan tepat kuota dalam menyalurkan BBM bersubsidi.

"Apabila tidak diatur, besar potensinya kuota yang telah ditetapkan selama satu tahun tidak akan mencukupi," kata Alfian dalam keterangan tertulisnya pada Selasa (28/6/2022).

Berikut 11 daerah yang mulai diwajibkan untuk mendaftarkan dirinya sebelum pembelian Pertalite dan Solar menggunakan MyPertamina:

1. Kota Bukit Tinggi

2. Kab. Agam

3. Kota Padang Panjang

4. Kab. Tanah Datar

5. Kota Banjarmasin

Berita Terkait

News Update