JAKARTA.POSKOTA.CO.ID- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam hal ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) bakal mempermudah masyarakat yang hendak mengurus dokumen kependudukannya berkenaan kebijakan perubahan 22 nama jalan.
Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta Budi Awaluddin menjelaskan pihaknya siap membuka posko serentak di lima wilayah kota dan satu kabupaten administrasi. Adapun jam operasionalnya mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB.
Dilansir Poskota.co.id dari PMJ News, adapun beberapa titik lokasi yang sedang mengadakan layanan pergantian data kependudukan antara lain:
1.Jakarta Selatan
- Duren Tiga, RW 7/RW 02
2.Jakarta Pusat
- Jl. A. Hamid Arief, RW 06/RT 10.
3.Jakarta Timur
-Masjid Jami Al-Hikmah Hidayah, Jl. Raya Setu Cipayung, RW 03.
4.Jakarta Barat
-Kantor RW 01, Jl. Guru Makmun, Kel. Rawa Buaya