Wow, Warga Sudah Serbu JIS Ingin Ramaikan Malam Puncak Jakarta Hajatan HUT ke-495 dengan Manfaatkan Transjakarta Gratis

Sabtu 25 Jun 2022, 17:34 WIB
Animo masyarakat sambut acara Malam Puncak Jakarta Hajatan untuk HUT ke-495 di JIS. (Foto: Ivan).

Animo masyarakat sambut acara Malam Puncak Jakarta Hajatan untuk HUT ke-495 di JIS. (Foto: Ivan).

Lebih rinci, Ida menjelaskan masyarakat tempat tinggalnya sempat diberitahu melalui aplikasi Whatsapp grup RW untuk ikut memeriahkan Malam Puncak Jakarta Hajatan ke-495.

“Undangan dari grup rw sama dari kader2 pkk kelurahan, kalau kita kan warga biasa ya jadi kalo ada undangan diajak ya ikut,” terang Ida.

Hingga pada pukul 16.30 WIB, area luar tribun di Jakarta International Stadium sudah mulai dipadati masyarakat.

Acara Malam Puncak Jakarta Hajatan ke-495 rencananya akan dimulai pada pukul  19.00 WIB.

Adapun acara tersebut bakal dihadiri penyanyi dan band kenamaan asal indonesia seprti Wali, Padi Reborn, Ungu. (CR06)

Berita Terkait
News Update