JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Carlos Tevez resmi ditunjuk sebagai pelatih Rosario Central setelah memutuskan pensiun pada awal Juni 2022.
Kepastian itu diumumkan langsung Rosario Central melalui twitter resminya. Tim asal Argentina ini mengontrak Tevez 12 musim ke depan.
Mantan pemain Manchester United itu senang usai diresmikan menjadi pelatih Rosario Central. Ia mengucapkan terima kasih kepada klub atas kesempatan ini.
Pria 38 tahun tersebut optimistis bisa mengantarkan Rosario Central meraih prestasi gemilang.
"Saya yakin bisa memajukkan klub. Ketika saya berpikir mendedikasikan diri menjadi pelatih, saya punya opsi empat tim dan salah satunya Rosario Central," kata Tevez dikutip dari twitter resmi tim, Kamis (23/6/2022).
Lebih lanjut Tevez ingin para pemain menunjukkan kemampuannya saat menjalani latihan untuk bisa menembus tim inti.
Eks striker Manchester City itu kemudian membeberkan satu nama pelatih panutannya. Ia ternyata mengidolakan Antonio Conte saat menangani Juventus.
"Saya memiliki idola. Ia adalah Conte saat menangani Juventus. Saya akan berusaha membawa Rosario Central seperti itu," pungkasnya.
Rosario Central kini bermain di kompetisi teratas Liga Argentina. Setelah menjalani empat laga di musim ini, tim asuha Tevez masih bertengger di urutan ke-23 dengan koleksi empat poin.
Rosario Central merupakan tim pertama Tevez sejak dirinya beralih profesi sebagai juru taktik.
Adapun Tevez baru mengumumkan gantung sepatu sebagai pemain pada 4 Juni 2022 lalu. Ia memilih pensiun setelah ditinggal pergi sang ayah.