JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Aktivis sekaligus pegiat media sosial Nicho Silalahi ikut memberi ucapan selamat di hari ulang tahun Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang ke-61, pada Selasa (21/6/2022).
Akan tetapi, Nicho Silalahi malah menyertakan tuntutan Jokowi untuk mundur dalam ucapan selamat ulang tahunnya itu.
Ucapan selamat ulang tahun pada Jokowi ditulis oleh Nicho Silalahi melalui Twitternya @Nicho_Silalahi.
Pegiat media sosial itu mengawali ucapannya dengan doa untuk kesehatan pada Presiden RI itu.
“Selamat Ulang Tahun yang ke 61 pak Jokowi, Semoga bapak diberikan kesehatan selalu,” cuit Nicho Silalahi, dikutip pada Selasa (21/6/2022).
Akan tetapi, usai doa untuk kesehatan, Nicho Silalahi malah meminta Jokowi untuk bersedia mundur dari jabatannya.
Menurutnya, hal itu guna menyelamatkan ekonomi bangsa yang morat-marit.
“Saya harap bapak menjadi Negarawan sejati yang bersedia mundur dari jabatan demi menyelamatkan kondisi ekonomi bangsa yang Morat Marit ini. Saya tunggu etikad baik bapak untuk legowo mundur.,” cuit Nicho Silalahi.
Sontak cuitan Nicho Silalahi itu ditanggapi oleh beragam komentar dari warganet.
“Kalau pak Jokowi mundur hari ini, kira kira Anda siap ganti jadi presiden?,” cuit akun @j*****r mengomentari ucapan selamat ulang tahun dari Nicho Silalahi untuk Jokowi.
“Saya mendukung....klo pak de mundur...,” cuit akun @Herl**********5.
“Tetaplah Menjabat meski tak berguna hingga maut memisahkan,” cuit akun @Jjj***********3 menanggapi tuntutan Jokowi mundur dari Nicho Silalahi. (frs)