SERANG, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak enam orang ahli waris korban meninggal dunia pada bencana alam banjir yang menerjang Kota Serang awal bulan Maret kemarin mendapat bantuan.
Bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI itu disalurkan melalui Pemkot Serang yang diserahkan langsung oleh Walikota Serang Syafruddin pada apel hari kesadaran nasional, Senin (20/6/2022) di lapangan Puspemkot Serang.
Besaran bantuan yang diberikan sebesar Rp15 juta setiap ahli waris korban, dengan total bantuan yang diberikan Kemensos sebesar Rp90 juta.
"Mudah-mudahan uang bantuan ini bisa bermanfaat bagi keluarga korban," katanya.
Selain bantuan uang tunai, Pemkot Serang juga mengusulkan bantuan Infrastruktur kepada Kementrian PUPR terkait beberapa bangunan yang hancur akibat Banjir.
"Seperti kerusakan jembatan dan ruas jalan, itu kita usulkan. Mudah-mudahan bisa segera terealisasi," ucapnya.
Selain itu Walikota Serang menghimbau kepada seluruh Lurah dan Camat yang ada di Kota Serang untuk selalu menjaga kebersihan di lingkungannya masing-masing.
Hal itu mengingat, persoalan sampah di Kota Serang sampai saat ini masih menjadi PR yang belum terselesaikan, ditambah lagi banyak kantong-kantong sampah ilegal.
"Oleh karena itu saya tekankan kepada lurah dan camat untuk selalu menjaga kebersihan di lingkungannya," ungkapnya.
Syafrudin menambahkan,melalui program kampung Resik Lan Aman yang diselenggarakan di setiap Kecamatan dan Kelurahan agar pelaksanaannya tidak disepelekan sehingga kebersihan lingkungannya tetap terjaga meski kegiatan tersebut sudah usai.
Jangan sampai ada tumpukan sampah malah dibiarkan, jika tidak bisa ditangani segera berkoordinasi dengan DLH agar bisa segera ditangani,