Hore Liburan! Titi Kamal Boyong Keluarganya ke Paris Usai 2 Tahun Tertunda: Semoga Mama Suka

Sabtu 18 Jun 2022, 21:26 WIB
Titi Kamal bersama ibu dan saudarinya. (instagram@titikamal))

Titi Kamal bersama ibu dan saudarinya. (instagram@titikamal))

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Artis Titi Kamal tengah menikmati liburannya di Paris.

Tak sendiri, Titi juga memboyong sang ibu, Elly Rosniati dan saudara perempuannya, Emmily Agustin.

Hal tersebut diketahui melalui postingan Titi Kamal di akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahannya, istri Christian Sugiono itu membagikan potret kebersamaanya dengan sang ibu dan saudara perempuannya.

Terlihat mereka sedang berada di restoran Les Deux Magots dan duduk didepan meja makan. 

Titi Kamal tampil anggun dan fashionable, ia tampak mengenakan busana bercorak kotak-kotak lengkap dengan topi yang menutup rambut panjangnya. 

Masih diunggahan yang sama, Titi Kamal juga menuliskan keterangan di kolom captionnya. 

"Quality time with mom & sister," tulis Titi Kamal di akun Instagramnya seperti dilihat poskota.co.id pada Sabtu (18/6/2022).

Sebenarnya, Titi sudah lama ingin mengajak Ibu dan adiknya pergi jalan-jalan.

Namun, adanya pandemi Covid-19 akhirnya rencana itu tertunda. 

Selain itu, Titi Juga bercerita terkait kondisi sang ibu beberapa waktu lalu yang sempat berjuang melawan penyakit jantung hingga membuat wanita 40 tahun tersebut merasa khawatir dengan kondisi sang ibu. 

Berita Terkait

News Update