Eh? Raja Juli Ngaku Jadi Wamen yang Bukan Bidangnya, Disindir Helmi Felis: Semua yang Menjabat Tak Sesuai Bidangnya Kok

Sabtu 18 Jun 2022, 21:43 WIB
Raja Juli Antoni, Wakil Menteri ATR/BPN (Foto: IG/rajaantoni)

Raja Juli Antoni, Wakil Menteri ATR/BPN (Foto: IG/rajaantoni)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Wakil Menteri ATR/BPN Raja Juli Antoni yang baru menjabat sejak Rabu (15/6/2022), disindir oleh pegiat media sosial Helmi Felis.

Sebab, Raja Juli mengaku menjadi Wamen di posisi yang bukan bidangnya. Dia mengaku bidang agrarian dan pertanahan bukanlah bidang yang dia kuasai.

Namun, Helmi Felis mengatakan lewat Twitternya @Helmi_Felis, bahwa Raja Juli tak perlu khawatir. Sebab menurutnya, semua menteri yang menjabat tak sesuai bidangnya juga.

 

"Jangan khawatir mas Yuli, semua yang menjabat sekarang tidak sesuai bidangnya kok, makanya ancur," cuit Helmi Felis, dikutip dari Twitter pribadinya, Sabtu (18/6/2022).

Selain itu, Raja Juli juga mengaku akan belajar mengenai bidang jabatannya sebagai Wamen. Kemudian, pernyataan itu juga disindir oleh Aktivis Kolaborasi Warga Jakarta, Andi Sinulingga.

Menurut aktivis itu, jabatan wakil menteri bukan arena untuk belajar.

 “Jabatan itu bukan tempat belajar mas,” kata Andi Sinulingga di akun Twitter pribadinya, Kamis (16/6/2022).

 

Lebih lanjut, Andi menuturkan bahwa jika seorang diberikan amanat jadi pejabat publik karena pengetahuan dan pengalamannya. Sehingga, jabatan bukan tempat untuk belajar.

 “Jabatan itu tempat bekerja sesuai pengetahun dan pengalaman yang sudah dimiliki. Kalau mau belajar mending di sekolah,” sambungnya.

Sebelumnya diketahui bahwa aja Juli Antoni menyebut bahwa tugas di kementeriannya bukan sesuai bidang yang ia pelajari.

Diketahui, ia menjabat bersama dengan Eks Panglima TNI Hadi Tjahjanto yang dilantik sebagai Menteri ATR/BPN, menggantikan Sofyan Djalil.

 

Oleh karena itu, dia memohon bimbingan untuk menyelesaikan pekerjaan rumah (PR) sebagai Wamen ATR/BPN.

"Ssaya mohon belajar dan meminta doa restu, dengan bimbingan pak Hadi kita bisa meneruskan kebaikan yang sudah dikerjakan pak Sofyan Djalil," kata Raja Juli dalam keterangannya. (frs)

Berita Terkait
News Update