Ditinggal Makan Malam, Rumah di Pancoran Mas Depok Ludes Terbakar

Sabtu, 18 Juni 2022 15:16 WIB

Share
Rumah merangkap bengekel di Depok , Jawa Barat, terbakar akibat korsleting listrik. (foto:poskota/nitis)
Rumah merangkap bengekel di Depok , Jawa Barat, terbakar akibat korsleting listrik. (foto:poskota/nitis)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Peristiwa kebakaran menimpa sebuah rumah tinggal di Jalan Parung Belimbing, Pancoran Mas, Depok, Sabtu (18/6/2022) dini hari.

Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Triharjadi mengatakan, dugaan sementara kebakaran terjadi disebabkan oleh korsleting arus listrik yang berasal dari salah satu ruangan di rumah tersebut.

"Korban manusia nihil, dugaan konsleting peralatan listrik dalam salah satu ruangan di dalam rumahnya," kata Triharijadi saat dihubungi.

Triharijadi juga mengatakan pada saat kejadian pemilik rumah sedang pergi membeli makan malam bersama anak dan istrinya di daerah Jalan Margonda Raya.

"Ditinggal makan malam ke jalan margonda oleh pemilik rumah beserta istri dan anaknya. Sekitar pukul 23.30 WIB kembali (pulang) melihat api membakar ruang tengah," lanjutnya.

Triharijadi berujar setelah pemilik rumah mengetahui kondisi rumahnya sudah dipenuhi kobaran api, ia bersama warga setempat kemudian memberitahu Damkar Kota Depok untuk dilakukan pemadaman api. Beruntung, api tidak merembet ke rumah-rumah disekitar. 

Sementara itu, pemilik rumah beserta keluarganya yang terdiri dari anak dan istrinya berhasil selamat.

Namun kata Triharijadi kerugian materil bangunan hingga surat berharga belum bisa di prediksikan jumlah keseluruhannya.

"Lanjut pemilik bersama warga memanggil damkar kota Depok. Sekitar jam 01.00 api sudah padam sudah proses pendinginan," ucapnya.

"Kerugian materiil bangunan rumah dan surat-surat berharga belum bisa dihitung," tambahnya.

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar