JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hari pertama bertugas, Menteri Perdagangan (Mendag) RI Zulkifli Hasan atau yang biasa disapa Zulhas langsung tancap gas memantau Pasar Cibubur di Jakarta Timur, pada Kamis 16 Juni 2022.
Dalam kesempatan ini, secara pribadi Zulhas memberi kejuatan hadiah perjalanan umroh kepada sepasang suami istri (pasutri) yang berjualan sembako di Pasar Cibubur, bernama Warman dan Eli Nurliah. Terlihat Keduanya sempat terharu dan menitikkan air mata.
"Kami sangat bersyukur. Terima kasih kepada Pak Menteri yang sudah memperhatikan para pedagang," tutur Eli Nurliah seraya terharu ketika mendengar diberikan hadia Umrah, di dalam Pasar Cibubur, Jalan Lapangan Tembak, Jakarta Timur, Kamis (16/6/2022).
Selain itu, kata Zulhas dengan hadir di pasar, melihat, dan mendengar langsung stok pangan dan keluh kesah para pedagang dan pembeli, Zulhas dapat merumuskan berbagai strategi penanganan masalah pangan secara nasional dengan prinsip keadilan sehingga pedagang dan pembeli bahagia.
"Sebelum rapat-rapat, justru (kunjungan ke pasar) ini yang penting. Saya dengarkan langsung tadi keluhan pedagang dan masyarakat pembeli. Harga-harga barang kebutuhan pokok harus segera kita kendalikan dan cari solusinya. Kasihan rakyat," ujar Zulhas.
Kemudian, Mendag Zulhas menegaskan, Kementerian Perdagangan harus menjadi regulator yang adil. Dengan prinsip keadilan, persoalan-persoalan bisa diurai.
"Kemendag harus menjadi yang paling depan mengatur prinsip keadilan dalam perdagangan. Regulasi harus adil. Pedagang dan pembeli harus jujur, seimbang, dan saling memberikan maslahat satu sama lain. Pembelinya bahagia. Pedagang bahagia. Jangan sampai ada yang menimbun, menahan harga, dan lainnya," kata Zulhaz.
Prinsip keadilan, tegas Ketua Umun PAN ini, harus dikedepankan. Sebab, orientasinya untuk kesejahteraan rakyat juga.
"Kita mulai dari sini. Saya ingin pedagang dan pembeli bahagia. Adil, saling memberikan kebaikan satu sama lain. Itu berkah namanya," tandas Zulhas.
Terkait minyak goreng, Zulhas juga mengatakan, pihaknya akan segera mengambil kebijakan agar harga minyak goreng curah dapat dikemas dengan kemasan sederhana dan terkendali di harga Rp14.000/liter.
Diketahui, di Pasar Cibubur sendiri terpantau minyak goreng curah mendapat pasokan rutin dengan harga jual ke konsumen akhir sebesar Rp14.000/liter. Sementara untuk minyak goreng kemasan premium dijual dengan harga Rp24.000/liter.