Pelaksana Proyek Rp6 Miliar di Cikeusik, Bantah Pekerjaannya Asal-asalan

Kamis 16 Jun 2022, 12:36 WIB
Pengusaha Proyek Rp6,1 Miliar di Cikeusik Bantah Pekerjaannya Asal-asalan (ist)

Pengusaha Proyek Rp6,1 Miliar di Cikeusik Bantah Pekerjaannya Asal-asalan (ist)

SERANG, POSKOTA.CO.ID  - Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (Disperkim) Banten, sebesar Rp6,1 miliar yang dikerjakan CV Mandiri Berlian, dituding dikerjakan asal-asalan.

Hal ini langsung  dibantah keras oleh pengusahanya, yang proyeknya di bawah perusahaan konsultan PT Spectrum Tritama Persada .

Melalui telpon genggamnya, Mandor Utama CV Berlian Utama, Wawan, Kamis (16/6/2022) mengatakan, pihaknya keberatan dituduh  jika dalam pengerjaan proyek tersebut  tidak becus. 

"Bahwa pekerjaannya asal-asalan itu tidak benar. Apa sih yang disebut asal-asalan itu, apa saja. Karena saya bekerja sesuai perintah Dinas Disperkiim Banten dan Konsultan PT Spectrum Tritama Persada," kata wawan.

Ia menjelaskan, masyarakat yang menudingnya, bahwa pekerjaan proyek pemerintah tersebut asal-asalan, tidak mendasar dan tidak sesuai porsi. pekerjaannya.  

Sudah dilakukan sesuai spek serta penyesuaian kondisi ekonomi masyarakat setempat. 

"Kita pernah menghentikan proyek pekerjaan selama satu minggu, karena saat itu ada panen raya,. Mobil-mobil besar, mobil molen nggak bisa masuk," katanya.

Oleh karena itu, meski dituding pekerjaannya tidak beres, Wawan mengaku hanya ingin mengklarifikasinya melalui media. Tidak melakukan upaya lainnya. 

"Itu benar-benar menjustice ke saya oleh sumber yang disampaikan," ujarnya. (Luthfillah) 

News Update