“Ngeri..” kata mas Bro begitu memasuki warteg langganannya.
Kedua sohibnya Yudi dan Heri, yang sedang menyantap ayam goreng dan tempe orek seketika menghentikan suapan ke mulutnya.
“Apanya yang ngeri, bikin heboh saja,” kata Yudi.
“Memang ini heboh. Menurut Bank Dunia dan IMF, perekonomian 60 negara diperkirakan terancam ambruk,” kata mas Bro. “Dari jumlah itu 40 negara di antaranya diperkirakan akan mengalami kejatuhan ekonominya.”
“Mengapa bisa begitu?,” tanya Heri penasaran.
Mas Bro menjelaskan, dari berita yang beredar dunia sedang tidak baik – baik saja. Saat ini dunia dalam masa sulit akibat ketidakpastian global. Saat ini dunia dihantui oleh ancaman krisis pangan hingga energi.Belum lagi inflasi yang menjadi momok semua negara.
Lewat kolon ini pernah juga disinggung, dunia sedang dihantui triple horor, yaitu inflasi, suku bunga tinggi dan pertumbuhan ekonomi yang melemah.
“Negara lain boleh terancam ambruk, tapi tidak dengan negara kita yang pondasi ekonominya sangat kuat,” kata Heri yang kemudian mengibaratkan rumah akan ambruk, jika pondasi rapuh, bangunan tidak kokoh.
“Tapi jangan lupa, rumah yang kokoh bisa juga ambruk karena bangunan, kayu – kayunya dimakan rayap. Apalagi rayap sekarang lagi menyerang hampir semua kawasan,” kata Yudi menimpali.
“Betul juga. Rumah saudara saya atapnya ambruk karena dimakan rayap.Terlihat dari luar bagus, tak tahunya keropos karena rayap sudah memakan semua kayu dalam rumah,” kata Heri.
"Berarti kita jangan terkesmina dengan melihat tampilan luarnya saja. Apalagi jika tampilan luar itu penuh polesan dan pencitraan,” kata Yudi.