Terjadi Ambles, Akses Jalan Poros Desa Cilangkap Lebak Lumpuh Total Akibat Pergerakan Tanah

Sabtu 11 Jun 2022, 19:47 WIB
: Ruas jalan Cilangkap Kabupaten Lebak amblas dan tak bisa dilalui kendaraan, Sabtu (11/6/2022).

: Ruas jalan Cilangkap Kabupaten Lebak amblas dan tak bisa dilalui kendaraan, Sabtu (11/6/2022).

Terjadi Ambles,Akses lalu lintas, Jalan Poros Desa Cilangkap, Kabupaten Lebak, Lumpuh Total, Pergerakan Tanah,

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Akses lalu lintas jalan poros Desa Cilangkap, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak lumpuh total, karena ruas jalan terjadi ambles akibat pergerakan tanah.

Kepala Desa Cilangkap, Kecamatan Kalanganyar, Romli mengungkapkan, bencana pergerakan tanah yang terjadi di desanya, tak hanya membuat beberapa rumah warga.

Namun kata Kades, akses jalan poros desa amblas dan kini jalur tersebut tidak bisa dilalui kendaran. Sehingga, saat ini lalulintas di jalur itu lumpuh total.

"Jalan sekarang tidak bisa dilewati, karena amblas akibat pergerakan tanah. Jadi bagi pengendara diharapkan tidak melalui jalan poros desa ini dulu," ungkap Romli, Sabtu (11/6/2022).

Dikatakan nya lagi, untuk sementara waktu jalur tersebut akan ditutup dulu, tidak boleh dilalui kendaraan. Lantaran, kondisi jalan rusak berat akibat pergerakan tanah itu.

"Arus lalulintas kami alihkan dulu ke jalur yang lain di desa kami. Karena jalan Cilangkap amblas dan tidak bisa dipaksakan untuk dilalui kendaraan, sehingga sementara waktu kamu tutup dulu akses jalan itu," katanya.

Salah seorang warga sekitar, Vankadafi mengaku, pergerakan tanah tersebut tidak hanya berdampak pada akses jalan di wilayahnya. Namun, selain ada beberapa rumah warga yang rusak parah, halaman rumahnya pun saat ini mulai kena dampaknya.

"Kami juga ikut mengungsi seperti warga yang lain yang rumahnya rusak. Karena khawatir pergerakan tanah akan terjadi lagi dan meluas, kami juga berharap segera ada upaya antisipasi dari pemerintah atau pihak terkait lainnya," harapnya.

Ia juga mengaku, untuk saat ini akses jalan di kampung nya yang amblas akibat pergerakan tanah tidak bisa dilalui kendaraan. Karena semua badan jalan amblas dan ruasnya terputus.

"Hampir semua badan jalan nya amblas. Saat ini kondisi jalan tidak bisa dilalui kendaraan," tandasnya. (Samsul Fatoni).
 

Berita Terkait
News Update