Eh? Ada Nasi Padang Babi, Abu Janda Komentar: Elon Musk Mau ke Planet Mars, Indonesia Masih Ngurus Rendang Babi!

Jumat, 10 Juni 2022 21:47 WIB

Share
Kolase foto menu rendang babi dan Abu Janda (Foto: ist.)
Kolase foto menu rendang babi dan Abu Janda (Foto: ist.)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Baru-baru ini, beredar kabar soal sebuah rumah makan Padang yang menyajikan menu rendang daging babi.

Soal adanya nasi Padang babi, pegiat media sosial Permadi Arya alias Abu Janda pun ikut berkomentar.

Abu Janda mengomentari soal isu tersebut dengan miring. Dia menyebut bahwa Indonesia masih ngurus rendang babi, sementara negara lain sudah lebih maju.

Komentar ini diunggah oleh Abu Janda lewat akun Instagram @permadiaktivis2 pada Jumat (10/6/2022). Dia turut menautkan tangkapan layar artikel.

 

Lagi rame nih gaes.. cuma gara2 jualan rendang babi pake nama "babiambo", ribut bawa2 SARA ke polisi mau ke pengadilan segala.. ribet amat hidupnya ya wong wong iki?,” tulis Abu Janda, dikutip pada Jumat (10/6/2022).

Sebagai informasi, rumah makan yang menyajikan rendang daging babi itu bernama Rumah Makan Padang Babiambo. Adanya menu khas warung Padang dalam versi non-halal itu pun membuat heboh publik.

Rumah makan itu diketahui berada di Kelapa Gading, Jakarta utara. Rumah makan ini menjajakan makanannya secara langsung maupun melalui aplikasi daring.

Lebih lanjut, Abu Janda pun membandingkan kehebohan yang terjadi di Indonesia dengan yang terjadi di negara lain.

 

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar