Komentar Praveen/Melati Setelah Lolos ke Babak 16 Besar Indonesia Masters 2022

Rabu 08 Jun 2022, 17:30 WIB
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, pasangan ganda campuran Indonesia (foto/yoga)

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, pasangan ganda campuran Indonesia (foto/yoga)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mengunci tiket ke babak 16 besar Indonesia Masters 2022.

Catatan itu diraih Praveen/Melati setelah mampu menyingkirkan pasangan India, Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto lewat pertarungan rubber game.

Bermain di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (8/6/2022) Praveen/Melati unggul lebih dulu di gim pertama dengan skor 21-14.

Namun di set kedua, unggulan keempat tersebut harus mengakui kemenangan Ishaan/Tanisha di angka 16-21.

Praveen/Melati bangkit di partai penentuan. Mereka berhasil menuntaskan perlawanan Ishaan/Tanisha dengan skor 21-12.

"Ya tadi sih memang agak rame ya di set ketiga, sempat ketinggalan. Kami masih meraba-raba lah karena kondisi angin, lampu, dan lain-lain," ujar Praveen usai pertandingan.

Praveen/Melati tertinggal di set kedua atas Ishaan/Tanisha. Mereka mengatakan, sang lawan sempat merubah permainan.

"Pas kita tertinggal mereka merubah permainan jadi kita cepat untuk gimana caranya mengantisiapsi. Dan untuk besok harus lebih siap lagi," ujar Melati.

Lebih lanjut Praveen/Melati mengaku mereka tidak ada masalah terakait komunikasi di lapangan.

"Untuk komunikasi ga ada masalah," kata Praveen.

Berita Terkait

News Update