Politisi Pandapotan Sebut Kedatangan Puan Maharani di Formula E Tidak Mengubah Sikap PDIP di DPRD DKI

Senin 06 Jun 2022, 23:46 WIB
Presiden Joko Widodo, Ketua DPR RI Puan Maharani, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo saat menonton Formula E. (Foto: Instagram/ Puanmaharani)

Presiden Joko Widodo, Ketua DPR RI Puan Maharani, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo saat menonton Formula E. (Foto: Instagram/ Puanmaharani)

Sontak, hal tersebut, memunculkan berbagai macam komentar dan anggapan dari berbagai pihak. 

Pasalnya, partai Puan Maharani, yakni PDI Perjuangan selalu bersikap tendensius terhadap gelaran Formula E. Terlebih kader-kadernya yang duduk di kursi DPRD DKI. 

Seebagai Informasi, sejumlah pejabat juga hadir langsung di lokasi untuk menonton Formula E diantaranya Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.

Juga, Panglima Kodam Mayjen Untung Budiharto, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Politikus PAN Hatta Rajasa, serta Ketua Umum Partai demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.

Selain itu, hadir juga Politikus Gerindra Mohamad Taufik, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, Kapolri Jenderal Listyo Sigit, Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil, hingga Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. (CR01)
 

Berita Terkait
News Update