JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kasus pengeroyokan yang dilakukan Bos Ps Store, Putra Siregar dan satu rekannya Rico Valentino di sebuah caffe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan masih bergulir.
Putra dan Rico diketahui telah mengeroyok salah seorang pengunjung caffe berinisial MNA alias N. Pengeroyokan terjadi pada 02 Marte 2022 sekitar pukul 02.30 WIB.
Adapun berkas perkara Putra dan Rico telah dilimpahkan ke Kejari Jakarta Selatan oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.
Namun, berkas perkara pengeroyokan itu saat ini dikembalikan ke penyidik Polres. Pengembalian berkas pekara (P19) dilakukan karena jaksa yang memeriksa menyatakan belum lengkap.
"Ada beberapa kekurangan. Kita kembalikan ke penyidik Polres Jaksel untuk dilengkapi," kata Kepala Seksi Pidana Umum Kejari Jakarta Selatan, Denny Wicaksono saat dikonfirmasi, Sabtu (4/6/2022).
Kata Denny, berkas perkara kasus pengeroyokan yang dilakukan Bos PS Store dan satu rekannya itu dikembalikan ke penyidik pada Jumat kemarin.
"Sudah kita panggil. Ini secepatnya untuk dilengkapi," ucap Denny.
Sebelumnya, Bos PS Store, Putra Siregar dan satu rekannya Rico Valentino melakukan pengeroyokan terhadap M Nuralamsyah di caffe code, Senopati, Jakarta Selatan. Pengeroyokan dilakukan pada 02 Maret 2022.
Padahal sebelum melaporkan, korban M Nuralamsyah sempat ingin melakulan mediasi dalam kasus tersebut. Namun, dalam kurun waktu 2 minggu, PS dan RV tidak mengindahkan permintaan korban.
Akhirnya pada 16 April 2022, M Nuralamsyah membuat laporan ke Polres Jakarta Selatan. Menurut pengakuan PS dan RV, mereka bukan tidak mengindahkan mediasi yang dilakukan korban. Tetapi saat itu dirinya tengah berangkat umroh.
Sementara itu, polisi telah memanggil selebgram Chandrika Chika untuk diperiksa sebagai saksi pada pekan ini. Sebelumnya Chika sudah diperiksa di Mapolres Metro Jakarta Selatan pada 21 April 2022.