JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jelang gelaran ajang Formula E, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memamerkan seluruh pembalap Formula E dari berbagai mancanegara yang akan bertanding di Jakarta E-Prix.
Acara tersebut dikemas dalam kegiatan Meet and Greet di pelataran Monas, Jakarta Pusat pada Kamis sore (2/6/2022).
"Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan seluruh pembalap Formula E yang akan bertanding pada 4 Juni mendatang," ucap Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Acara Meet and Greet tersebut juga turut dihadiri oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria beserta jajaran Pemprov DKI Jakarta, Formula E Chief Championship Officer and Co-Founder, Alberto Longo, CEO of Formula E, Ahmad Sahroni, Bambang Soesatyo dan Dirut PT Jakarta Propertindo, Widi Amanasto beserta jajaran.
Sebagai tuan rumah, Gubernur Anies pun menyambut baik kedatangan para tamu dari berbagai mancanegara di acara tersebut.
"Selamat datang kami ucapkan kepada seluruh jajaran komite, pembalap, serta para official. Ini merupakan sebuah kehormatan bagi Jakarta, karena berkesempatan menjadi tuan rumah dari ajang Formula E di seri balapan kesembilan untuk musim 2021-2022," sambut Anies kepada para tamu.
Ia mengatakan, Pemprov DKI Jakarta ingin menunjukkan bahwa Jakarta sebagai kota global, terutama dalam menyukseskan ajang Formula E ini.
"Kita mengharapkan bisa menyaksikan sebuah pertandingan yang sengit dari para pembalap, khususnya yang akan disaksikan di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC)," ujar Gubernur Anies.
Di samping itu, Anies menyebut tujuan diadakannya ajang Formula E di Jakarta adalah untuk mewujudkan dan mendorong keberlangsungan eksistensi kendaraan listrik secara berkelanjutan.
"Hal ini sejalan dengan komitmen Jakarta untuk mengurangi emisi Gas Rumah Kaca (GRK) sebesar 30% pada tahun 2030 dan mencapai zero emisi pada tahun 2050," tutur Gubernur Anies.
“Oleh karena itu, kita perlu secara kolektif menyosialisasikannya, agar upaya yang kita cita-citakan dalam mengurangi emisi di kota-kota global, khususnya di Jakarta bisa terlaksana," tambahnya.