Toulon Cup 2022: Indonesia Harus Akui Kemenangan Venezuela 0-1  

Senin 30 Mei 2022, 20:28 WIB
Timnas Indonesia U-19 (foto/PSSI)

Timnas Indonesia U-19 (foto/PSSI)

PRANCIS, POSKOTA.CO.ID -  Indonesia U-19 harus mengakui kemenangan Venezuela U-19 dalam laga perdana Grup B Toulon Cup 2022.

Bermain di Stadion Stade de Lattre-de-Tassigny, Prancis, pada Senin (30/5/2022) petang WIB, Skuad Garuda kalah dengan skor 0-1. Gol tunggal kemenangan Venezuela dicetak oleh Daniel Perez pada menit ke-69.

Jalannya laga 

Venezuela langsung berupaya melancarkan serangan ke pertahanan Indonesia di awal babak pertama. Namun mereka tampak kesulitan lantaran lini belakang Skuad Garuda cukup kokoh.

Di sisi lain, Indonesia sesekali melancarkan  serangan balik. Hal ini mereka lakukan di sisi kiri pertahanan Venezuela.

Venezuela memperoleh peluang pertama melalui Daniel Perez setelah menerima umpan dari sisi kiri pertahanan Indonesia. Tetapi ia gagal menjangkau bola hasil umpan tersebut.

Gawang Indonesia kembali terancam pada menit ke-10. Saul Alejandro melakukan tembakan dari luar kotak penalti. Untungnya bola mampu diantisipasi kiper Indonesia, Cahya Supriadi.

Setelahnya, Venezuela terus menggempur pertahanan Indonesia. Lewat aksi individu di sisi kanan pertahanan Indonesia, Perez melewati beberpaa pemain Indonesia dan langsung melakukan sepakan keras.

Tetapi usaha kapten Venezuela itu lagi-lagi gagal setelah Cahya kembali sukses membendung laju si kulit bundar.

Indonesia mencoba keluar menyerang memasuki menit ke-16. Namun usaha Ronaldo Kwateh cs belum berhasil menembus lini belakang Venezuela.

Memasuki menit ke-25 pertandingan berjalan tidak begitu cepat. Di sini Indonesia masih berupaya untuk bisa menerobos pertahanan Venezuela.

Berita Terkait
News Update