Ngeri, Ledakan Bom Beruntun Guncang Afghanistan

Jumat 27 Mei 2022, 07:00 WIB
Serangan ISIS di Afghanistan.

Serangan ISIS di Afghanistan.

AFGHANISTAN, POSKOTA.CO.ID - Minibus dan masjid di Afghanistan hancur akibat empat pengeboman beruntun.

Peristiwa ini menewaskan setidaknya 16 orang.

Sedikitnya 10 orang tewas pada Rabu (25/5/2022) saat tiga bom yang diletakkan di tiga minibus di berbagai distrik di kota Mazar e Sharif meledak. Dari jumlah tersebut, tiga di antaranya perempuan.

"Bom-bom itu ditempatkan di tiga minibus di berbagai distrik kota itu," kata Juru Bicara Kepolisian Provinsi Balkh Adif Waziri kepada AFP pada Kamis (26/5/2022).

Bom meledak di sebuah masjid di Ibu Kota Afghanistan, Kabul, pada saat malam tiba.

Juru Bicara Kepolisian Kabul Khalid Zadean melaporkan enam orang tewas dan 18 orang lain mengalami luka-luka akibat insiden tersebut.

Afghanistan menghadapi rangkaian aksi pemboman dan serangan teroris di berbagai bagian negara itu selama sebulan terakhir. Termasuk masjid Kabul, Mazar e Sharif, dan Kunduz, yang menewaskan dan melukai ratusan orang.

Sebagian besar serangan teroris di berbagai bagian Afghanistan ini dilakukan ISIS.

Kejadian ini menunjukkan Pemerintahan Sementara Taliban di Afghanistan belum mampu mewujudkan keamanan di Kabul dan kota-kota lain di negara itu. ***

Berita Terkait
News Update