QATAR, POSKOTA.CO.ID - Penambahan pasokan minyak Iran ke pasar global akan menstabilkan pasar.
Di samping itu mengurangi lonjakan harga minyak dunia.
Pernyataan ini datang dari Menteri Luar Negeri Qatar Mohammed bin Abdulrahman Al Thani.
Dia mengatakan pada pekan lalu bahwa pasokan tambahan minyak dari Iran akan membantu menstabilkan pasar dan mengurangi lonjakan harga minyak mentah di pasar dunia.
Deputi Perdana Menteri Qatar ini baru saja melakukan perjalanan ke Teheran bersama Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani untuk menemui para pejabat tinggi Iran.
"Para pejabat Iran telah memberi tahu kami bahwa mereka siap untuk mencapai jalan tengah guna menyelesaikan masalah nuklirnya," ujar Mohammed bin Abdurahman Al Thani.
Penyelesaikan masalah nuklir Iran akan membantu menjaga stabilitas Teluk Persia menurut Menteri Luar Negeri Qatar tersebut. ***