ADVERTISEMENT

Kapal Yang Membawa Pengungsi Rohingya Tenggelam

Kamis, 26 Mei 2022 22:00 WIB

Share
Rohingya
Rohingya

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

MYANMAR, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 14 orang tewas dan puluhan lainnya hilang usai kapal yang mengangkut 90 pengungsi Rohingya tenggelam.

Mereka yang selamat berjumlah 20 orang dan langsung ditahan pihak berwenang wilayah Ayeyarwady Myanmar.

Demikian kejadian di Myanmar yang dilaporkan Radio Free Asia seperti dikutip dari Reuters pada akhir pekan lalu.

Kapal ini berangkat dari negara bagian Rakhine menuju Malaysia pada 19 Mei lalu menurut keterangan salah satu korban yang selamat.

Namun dalam perjalanan mengalami sejumlah masalah.

Malaysia menjadi salah satu tujuan warga Rohingya karena negara ini dianggap punya rasa simpati terhadap pengungsi meskipun status mereka tidak diakui secara resmi.

Menurut catatan UNHCR, terdapat 630 pengungsi Rohingya yang mencoba menyeberang Teluk Benggala pada Januari hingga Mei 2022.

Jumlah pengungsi Rohingya yang menyeberang naik hingga 60 persen.

"Tragedi terbaru menunjukkan sekali lagi rasa putus asa warga Rohingya di Myanmar dan di wilayah lain," demikian pernyataan resmi Komisioner Tinggi urusan Pengungsi Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNHCR) seperti dikutip dari AFP.

Banyak warga Rohingya meninggalkan Myanmar karena mengalami persekusi.

Halaman

ADVERTISEMENT

Reporter: Ignatius Dwiana
Editor: Ignatius Dwiana
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT