I Lupi (julukan AS Roma) membawa modal berharga jelang final ini. Mereka sukses menundukkan Torino tiga gol tanpa balas di pekan terakhir Serie A, Sabtu (21/5/2022).
Kedua tim terakhir kali bertemu di ajang Liga Europa tahun 2015 silam. Dalam pertemuan tersebut, laga berakhir imbang 1-1 di leg pertama. Kemudian di leg kedua Roma mampu menekuk Feyenoord 2-1.