Diketahui, puluhan rumah yang berada di pemukiman padat penduduk ludes terbakar oleh api.
Hingga saat ini sudah 27 unit pemadam kebakaran dengan mengerahkan 135 petugas pemadam kebakaran.
"Sudah 27 unit pemadam kebakaran dikerahkan," ujar petugas perwira piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Agus Sukoco dalam keterangannya, Selasa (24/5/2022).
Sekiranya, sekitar pukul 14.00 WIB api berhasil dipadamkan.
Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden kebakaran tersebut.
Kerugian kebakaran tersebut belum dapat dipastikan karena masih dilakukan proses penyelidikan oleh pihak polisi. (cr07)